Kakorlantas: Ada Titik Rawan Kecelakaan dan Kemacetan saat Mudik Lebaran Idul Fitri 2024

×

Kakorlantas: Ada Titik Rawan Kecelakaan dan Kemacetan saat Mudik Lebaran Idul Fitri 2024

Bagikan berita
Kakorlantas Mabes Polri melakukan kunjungan bersama Menhub
Kakorlantas Mabes Polri melakukan kunjungan bersama Menhub

HALONUSA - Kepala Korps Lalu Lintas (Kakorlantas) Mabes Polri, Irjen Pol Aan Suhanan menyatakan ada beberapa titik krusial kecelakaan saat arus mudik dan balik lebaran Idul Fitri 2024 mendatang.

Hal tersebut diungkapkan setelah dirinya bersama Menteri Perhubungan Budi Karya melakukan pemantauan di beberapa jalur mudik yang krusial di daerah Jabodetabek.

“Ada beberapa tadi kita tinjau yang pertama gerbang tol Cisumdawu Utama ada arus yang datang dari Bandung nanti akan bertemu di Cipali KM 152, dimana Cipali ini akan terjadi bottle nack,” katanya.

Menurutnya, hal tersebut perlu diantisipasi agar tidak terjadi kepadatan arus lalu lintas pada saat mudik lebaran maupun saat arus balik nantinya.

“Dari cisumdawu ada dua lajur kemudian bertemu di Cipali ada dua lajur sehingga ini akan menjadi empat sehingga untuk memastikan pertemuan ini bisa berjalan tetap smooth sehingga perlambatan bisa dikurangi,” tegasnya.

Ia juga mengungkapkan pada KM 188 gerbang tol Palimananan juga masih menjadi titik krusial yang masih sering terjadi kecelakaan dan menjadi perhatian pada saat arus mudik-balik lebaran 2024.

“Di KM 188 ini juga krusial, ini masih ada gerbang ekspalimanan sering terjadi kecelakaan di gerbang ini sehingga menjadi perhatian kita pada saat arus mudik dan balik ini akan kelola sehingga harus tetap lancar untuk kecelakaan juga bisa kita tekan,” jelas Kakorlantas Polri. (*)

Editor : Halbert Chaniago
Bagikan

Berita Terkait
Terkini
KPU Gubernur