HALONUSA - Danakini, platform finansial berbasis teknologi yang tergabung dalam Kawan Lama Group, secara resmi mendapatkan izin sebagai Perusahaan Pembiayaan dari Otoritas Jasa Keuangan (OJK) pada 24 September 2024.
Dengan izin tersebut, Danakini meluncurkan entitas baru bernama Danakini Finance (PT Dana Kini Finance), yang dirancang untuk memberikan layanan solusi keuangan inovatif dan terjangkau.
CEO Danakini Finance, Andreas Budianto, menyatakan bahwa langkah ini merupakan tonggak penting dalam perjalanan Danakini.
"Setelah sukses sebagai platform Peer-to-Peer (P2P) lending, kami ingin menjangkau lebih banyak kalangan dengan layanan finansial yang lebih luas. Danakini Finance hadir untuk memberikan solusi pembiayaan konsumen yang bermanfaat, mudah diakses, dan inovatif,” ungkapnya.Transformasi dan Layanan Baru
Sejak berdiri pada 2017 sebagai platform P2P lending, Danakini telah berfokus pada pembiayaan di sektor rumah tangga, gaya hidup, dan usaha mikro.
Dengan hadirnya Danakini Finance, layanan keuangan yang ditawarkan menjadi lebih bervariasi dan fleksibel, meliputi:
- kiniBayar: Fitur Buy Now Pay Later (BNPL) dengan tenor cicilan 3 hingga 12 bulan, bunga kompetitif, dan tanpa biaya admin.
- kiniUsaha: Solusi pembiayaan usaha hingga Rp2 miliar untuk pembelian peralatan atau modal usaha.
- kiniGajian: Fasilitas pencairan gaji lebih awal bagi karyawan Kawan Lama Group dengan biaya admin 0,2% per hari, tanpa bunga.
- kiniFlexi: Pinjaman bunga rendah (mulai 1% per bulan) bagi karyawan perusahaan mitra.
Keunggulan Danakini terletak pada proses pengajuan yang mudah dan cepat, dengan persetujuan hanya dalam hitungan menit.
Fokus Danakini Finance
Danakini Finance, yang akan mulai beroperasi pada Desember 2024, memprioritaskan pembiayaan konsumen dengan cicilan tanpa kartu kredit.
Beberapa mitra strategis seperti ACE Indonesia, INFORMA, dan Selma turut mendukung layanan ini.
Dengan bunga ringan mulai dari 1,99% per bulan, pelanggan dapat menikmati kemudahan berbelanja dengan sistem pembayaran fleksibel.
Editor : Heru CandrikoSumber : Rilis