Siswi SMAN 1 Sitiung Wakili Honda Hayati di AHM Best Student 2024

×

Siswi SMAN 1 Sitiung Wakili Honda Hayati di AHM Best Student 2024

Bagikan berita
Siswi SMAN 1 Sitiung Wakili Honda Hayati di AHM Best Student 2024
Siswi SMAN 1 Sitiung Wakili Honda Hayati di AHM Best Student 2024

HALONUSA - Ajang Astra Honda Motor Best Student (AHMBS) 2024 akan kembali digelar pada awal Oktober 2024 di Jakarta. Menyambut gelaran tersebut, PT.Hayati Pratama Mandiri (HPM) selaku Main Dealer Sepeda Motor Honda Sumatera Barat kembali menggelar seleksi AHM Best Student 2024 Regional Sumatera Barat yang diselenggarakan di Hayati Training Center, Senin (09/09)

Harry Diondra selaku CSR Officer PT.HPM mengatakan kompetisi Karya Tulis ilmiah AHM Best Student sendiri merupakan program Corporate Social Responsibility (CSR) Honda yang rutin digelar setiap tahunnya dan ditujukan untuk siswa SMA/SMK/MA sederajat berprestasi yang berasal dari beberapa sekolah di wilayah Sumatera Barat.

Program AHM Best Student merupakan upaya Honda mendukung peningkatan kualitas generasi muda.

“Siswa SMA/SMK yang mengikuti AHMBS tahun ini diwajibkan untuk membuat karya tulis yang sejalan dengan Sustainable Development Goal’s (SDG) di antaranya pendidikan dan kebudayaan, kepedulian lingkungan, kesehatan masyarakat, serta pemberdayaan ekonomi / UMKM “ tambah Harry Diondra.

Kompetisi AHM Best Student tingkat regional Sumatera Barat tahun ini diikuti oleh puluhan peserta dari berbagai SLTA (SMA, SMK, dan MA) di seluruh provinsi Sumatera Barat. Setelah melalui proses seleksi karya tulis diselenggarakan oleh PT HPM, empat karya terbaik berhasil lolos ke tahap penjurian presentasi tingkat regional.

Pada Final Regional AHMBS kali ini diikuti sebanyak 4 siswa dari 2 sekolah SMA/SMK yang telah lolos seleksi. Adapun sekolah yang lolos ke babak final ini adalah SMAN 1 Sitiung, dan MAN Kota Solok.

Presentasi karya tulis ilmiah oleh siswa/siswi yang lolos ke final ini dilakukan dihadapan Dewan Juri yang terdiri dari Enterpreneuer serta perwakilan dari Main Dealer PT.HPM.

Setelah menyelesaikan seluruh presentasi dan tanya jawab dengan juri, siswi dari SMA 1 Sitiung, Kesya Ainun Mahya keluar sebagai Juara 1 dengan mengangkat tema Strongkeng Wengit Inovasi Pemberantasan Hama Pertanian, Peringkat kedua diraih oleh Rakha Prada Manurung, peringkat ketiga diraih oleh Linkan Pinasti. Sementara itu peringkat keempat diraih oleh Fahmil Wusqo Firdaus dari MAN Kota Solok.

Juara 1 AHM Best Student kali ini berhak mewakili Main Dealer PT.HPM ke nasional dan bergabung dengan siswa-siswi berprestasi lainnya dari seluruh Indonesia di ajang AHMBS 2024 yang akan diadakan di Jakarta pada tanggal 6-10 Oktober 2024.

Pemenang seleksi ini nantinya akan berjuang dalam tahap seleksi nasional menghadapi puluhan pelajar lainnya dari seluruh Indonesia yang dilaksanakan dalam seleksi nasional yang dilaksanakan pada bulan Oktober 2024.

Editor : Heru Candriko
Bagikan

Berita Terkait
Terkini
KPU Pandarlih