Pengunjung hanya dapat melakukan siaran live streaming saat berada di area booth.
Kemudian use case FMC Smart Home, solusi rumah pintar berbasis Fixed Mobile Convergence (FMC) dan 5G memungkinkan pengunjung merasakan pengalaman mengelola perangkat rumah dengan cerdas dan efisien.
Fitur-fitur seperti Smart Video Doorbell, Smart Visual Peephole, dan Smart Video Doorlock memberikan fleksibilitas untuk menerima notifikasi, melihat, serta berinteraksi dengan tamu, dan mengunci atau membuka pintu dari jarak jauh.
Dengan integrasi CCTV Camera berbasis 5G, pengguna dapat memantau rumah secara real-time dengan kualitas video tinggi dan respons cepat, serta menerima notifikasi saat terdeteksi gerakan mencurigakan.
Seluruh perangkat ini mendukung keamanan dan kenyamanan rumah pintar yang lebih terjamin. Melalui use case Teknologi Virtual Reality (VR) yang dihadirkan juga memungkinkan pengunjung merasakan suasana pertandingan layaknya mereka berada di dalam area stadion, meskipun secara fisik berada di luar arena.
Telkomsel memperkenalkan use case Immersive Sports Fan Engagement yang memanfaatkan kapabilitas network slicing 5G Telkomsel untuk memberikan pengalaman menonton olahraga yang lebih personal dan interaktif.
Pengunjung dapat menyesuaikan sudut pandang kamera secara real-time, sehingga setiap momen pertandingan terasa lebih mendalam dan imersif.Selain itu, melalui use case ini dan pemanfaatan network slicing, pengunjung juga dapat melakukan berbagai aktivitas lainnya secara bersamaan, seperti bermain cloud gaming tanpa hambatan, memesan makanan ataupun merchandise langsung dari perangkatnya, tanpa harus meninggalkan keseruan pertandingan.
Sementara itu, use case 5G Device Ecosystem menampilkan berbagai perangkat yang mendukung jaringan 5G, termasuk smartphone, perangkat wearable, dan perangkat Internet of Things (IoT), yang semuanya dirancang untuk memaksimalkan potensi jaringan 5G dalam mendukung kehidupan modern.
Pengalaman 5G semakin diperkaya dengan use case 5G Smart Live Broadcast yang menghadirkan inovasi revolusioner bagi industri penyiaran.
Editor : Heru Candriko