Sumbar Kembali Berjuang di PON XXI Aceh-Sumut 2024, Berikut Daftar Peraih Medalinya

×

Sumbar Kembali Berjuang di PON XXI Aceh-Sumut 2024, Berikut Daftar Peraih Medalinya

Bagikan berita
Tim ABTI Sumatera Barat pada PON XXI Aceh-Sumut 2024. (Foto: Istimewa)
Tim ABTI Sumatera Barat pada PON XXI Aceh-Sumut 2024. (Foto: Istimewa)

HALONUSA - Memasuki akhir pekan pertama gelaran PON XXI-2024 di Aceh dan Sumatera Utara, Sabtu (14/9/2024), para atlet dari kontingen Sumatera Barat kembali bertarung untuk memperebutkan medali.

Beberapa cabang olahraga (cabor) yang diikuti oleh Sumbar siap unjuk gigi di berbagai arena pertandingan.

Di Sumatera Utara, sejumlah cabor yang akan berlaga adalah Atletik, Bola Voli, Bowling, Biliar, E-Sport, Taekwondo, dan Sepeda.

Dari nomor individual, atlet Malik Ibrahim akan berlomba di final Lempar Cakram Putra, sementara Gifty Virgio Reagus tampil di final Lari 1500 meter Putri di Stadion Madya, Sumut Sport Centre.

Untuk Taekwondo, tiga atlet putri Sumbar yakni Ressya Faolinga (Gyorugi-Middle, Under 73 kg), Delva Rizki (Gyorugi-Heavy, Over 75 kg), dan Fransiska (Poomsae-Individual Freestyle) akan bertanding di Martial Arts Arena, Sport Centre Deli Serdang.

Sementara itu, dari cabor biliar, Oki Candra dan Edo siap bertanding di nomor bola 8 single. Sedangkan di cabor balap sepeda, Farel Defernando akan berlaga di nomor Criterium 25 km.

Dari nomor beregu, tim E-Sport Sumbar siap bertarung di nomor PUBG Mobile Beregu Terbuka, sementara tim Bola Voli Putera Sumbar akan menghadapi tuan rumah, Sumatera Utara, di GOR Bola Voli Indoor, Sumut Sport Centre.

Untuk cabor Bowling, Sumbar menurunkan tim di kategori Team of Four Putera dan Puteri yang akan bertanding di Pardede Hall.

Sementara itu, di wilayah Aceh, cabor Arung Jeram, Selancar Ombak, Sepak Takraw, Soft Tenis, Paralayang, dan Gantole juga siap menambah perolehan medali untuk Sumatera Barat.

Hingga Jumat (13/9/2024) pukul 23.59 WIB, Sumbar belum berhasil menambah medali emas, namun perolehan medali perak dan perunggu terus bertambah.

Editor : Heru Candriko
Bagikan

Berita Terkait
Terkini
KPU Pandarlih