Tim Sepakbola Sumbar Tumbangkan Gorontalo 3-0 di PON XXI Aceh-Sumut 2024

×

Tim Sepakbola Sumbar Tumbangkan Gorontalo 3-0 di PON XXI Aceh-Sumut 2024

Bagikan berita
Tim Sepakbola Sumbar di PON XXI Aceh-Sumut 2024. (Foto: Istimewa)
Tim Sepakbola Sumbar di PON XXI Aceh-Sumut 2024. (Foto: Istimewa)

HALONUSA - Tim sepakbola Sumatera Barat sukses meraih poin penuh pada laga perdana penyisihan grup D cabang olahraga (cabor) PON XXI/2024 Aceh-Sumut.

Tiga poin krusial yang menjadi modal awal bagi tim asuhan Jhon Arwandi diperoleh lewat kemenangan telak 3-0 atas Gorontalo di Stadion Blang Paseh, Sigli, Selasa (3/9/2024), dengan kick-off pukul 16.15 WIB.

Di babak pertama, Sumatera Barat membuka keunggulan melalui gol Muhammad Fadhil Asshabri pada menit ke-10'.

Keunggulan ini semakin memacu semangat para pemain, termasuk Wildan Chusnul Al Fasyi dan kawan-kawan, untuk terus memberikan tekanan ke pertahanan Gorontalo.

Menjelang akhir babak pertama, serangan balik Sumbar berbuah pelanggaran dari penjaga gawang Gorontalo, M. Agung Pratama.

Wasit Arief Syaefuddin langsung memberikan kartu merah dan menghadiahkan tendangan bebas kepada Sumbar.

Januardi Rahmad Dwi Ananda memanfaatkan peluang ini dengan baik, menerima umpan dari Feruzen Maulana dan menambah skor menjadi 2-0 pada menit 45 2', menutup babak pertama dengan keunggulan dua gol.

Memasuki babak kedua, Sumbar yang unggul jumlah pemain tampil lebih dominan dan terus menggempur pertahanan Gorontalo. Pada menit ke-66', Luthfi Al Anshorri memperbesar kedudukan menjadi 3-0.

Dengan keunggulan ini, Sumbar mulai mengendalikan tempo permainan dan mempertahankan penguasaan bola.

Gorontalo berusaha mengejar, namun solidnya pertahanan Ranah Minang tak mampu ditembus. Babak kedua berakhir dengan skor 3-0 untuk kemenangan Sumbar.

Editor : Heru Candriko
Sumber : Rilis
Bagikan

Berita Terkait
Terkini
KPU Pandarlih