Peduli Lingkungan, Maba FUAD UIN Mahmud Yunus Hijaukan Kampus dengan Ratusan Bibit Pohon

×

Peduli Lingkungan, Maba FUAD UIN Mahmud Yunus Hijaukan Kampus dengan Ratusan Bibit Pohon

Bagikan berita
Kegiatan tanam pohon meriahkan aksi peduli lingkungan oleh Mahasiswa baru FUAD UIN Mahmud Yunus. (Foto: Humas FUAD UIN Mahmud Yunus)
Kegiatan tanam pohon meriahkan aksi peduli lingkungan oleh Mahasiswa baru FUAD UIN Mahmud Yunus. (Foto: Humas FUAD UIN Mahmud Yunus)

HALONUSA - Dalam rangka mempererat tali silaturahmi dan menunjukkan kepedulian terhadap lingkungan, Fakultas Ushuluddin, Adab, dan Dakwah (FUAD) Universitas Islam Negeri (UIN) Mahmud Yunus Batusangkar bersama mahasiswa baru (maba) melakukan aksi tanam pohon di sekitar Kampus II, Jumat (30/8/24).

Kegiatan ini melibatkan seluruh elemen fakultas, mulai dari dekan, wakil dekan, ketua program studi, pengurus organisasi mahasiswa (ormawa), hingga mahasiswa-mahasiswi FUAD.

Setiap civitas akademika FUAD membawa bibit pohon yang kemudian ditanam di lingkungan kampus.

Beragam jenis pohon ditanam dalam kegiatan ini, menunjukkan komitmen mereka terhadap penghijauan kampus.

"Ini merupakan kegiatan solidaritas dan kebersamaan, serta wujud kepedulian kita terhadap lingkungan sekitar, terutama kampus. Kita berharap beberapa tahun ke depan, kampus kita akan dihiasi oleh pohon-pohon yang produktif dan asri," ujar Dekan yang diwakili oleh Wakil Dekan III, Dr. Irman.

Dr. Irman juga menjelaskan bahwa kegiatan ini melibatkan seluruh elemen, dari dekan hingga mahasiswa baru, yang bersama-sama bergotong-royong menanam berbagai jenis tanaman.

"Aksi ini merupakan bagian dari kebersamaan kita untuk menciptakan lingkungan yang asri, sejuk, dan nyaman," tegas Dr. Irman.

Kegiatan tanam pohon ini tidak hanya menunjukkan kepedulian lingkungan, tetapi juga menguatkan semangat kebersamaan di antara seluruh civitas akademika FUAD.

Dengan harapan, ke depannya, kampus II UIN Mahmud Yunus Batusangkar akan semakin hijau dan memberikan suasana yang lebih nyaman bagi seluruh penghuninya.(*)

Editor : Dewi Fatimah
Bagikan

Berita Terkait
Terkini
KPU Gubernur