Tugas Berat Yeom Ki-hun, Tingkatkan Ketajaman Striker Timnas Indonesia

×

Tugas Berat Yeom Ki-hun, Tingkatkan Ketajaman Striker Timnas Indonesia

Bagikan berita
Pelatih Striker Timnas Indonesia Yeom Ki-hun. (Foto: Istimewa)
Pelatih Striker Timnas Indonesia Yeom Ki-hun. (Foto: Istimewa)

HALONUSA - Yeom Ki-hun, asisten pelatih Shin Tae-yong di Timnas Indonesia, langsung dihadapkan dengan tugas berat untuk meningkatkan ketajaman para striker tim Merah Putih.

Yeom Ki-hun terlihat hadir pada pekan perdana Liga 1 2024/2025, menyaksikan pertandingan antara Semen Padang melawan Borneo FC di Stadion PTIK, Jakarta.

Pada laga tersebut, Borneo FC berhasil menang 3-1 atas Semen Padang. Meski demikian, mantan penyerang Timnas Korea Selatan ini merasa khawatir dengan performa para penyerang Timnas Indonesia di pekan perdana Liga 1.

Hal ini dikarenakan minimnya gol yang berhasil dicetak oleh pemain berlabel Timnas Indonesia.

Hanya ada empat pemain lokal yang berhasil mencetak gol untuk timnya di pekan perdana, yakni Beckham Putra, Bayu Otto, Rizky Eka, dan Stefano Lilipaly.

Kondisi ini menjadi tantangan besar bagi Yeom Ki-hun untuk memoles kemampuan para penyerang lokal agar lebih tajam dan produktif di laga-laga selanjutnya. (*)

Editor : Heru Candriko
Sumber : Bolasport.com
Bagikan

Berita Terkait
Terkini
KPU Pandarlih