Mengenal Sosok Pelatih Striker Timnas Indonesia yang Diboyong STY, Yeom Ki-hun

×

Mengenal Sosok Pelatih Striker Timnas Indonesia yang Diboyong STY, Yeom Ki-hun

Bagikan berita
Mengenal Sosok Pelatih Striker Timnas Indonesia yang Diboyong STY, Yeom Ki-hun
Mengenal Sosok Pelatih Striker Timnas Indonesia yang Diboyong STY, Yeom Ki-hun

HALONUSA - Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong, membawa asisten pelatih baru dari Korea Selatan, yaitu Yeom Ki-hun. Dia akan fokus untuk melatih para penyerang Garuda, mengatasi masalah di lini depan yang selama ini menjadi kendala.

Lini serang Timnas Indonesia memang masih perlu banyak perbaikan. Hal ini diakui oleh Shin Tae-yong dan Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, usai Piala Asia 2023.

Untuk mengatasi kekurangan ini, Shin Tae-yong memutuskan untuk kembali menggunakan jasa pelatih khusus striker.

Sebelumnya, posisi ini sempat diisi oleh Dzenan Radoncic, tetapi mantan pemain asal Montenegro itu mengundurkan diri pada 2022. Setelah dua tahun kosong, posisi ini kini dipercayakan kepada Yeom Ki-hun.

Diharapkan, dengan kehadiran Yeom, lini serang Timnas Indonesia akan semakin tajam di depan gawang lawan.

Jadi, siapa sebenarnya Yeom Ki-hun dan mengapa Shin Tae-yong memilihnya? Sepanjang karier profesionalnya, Yeom Ki-hun telah mengumpulkan 57 caps dan mencetak 5 gol untuk Timnas Korea Selatan.

Di level klub, prestasinya lebih mengesankan dengan mencetak 103 gol dan 131 assist dari 546 pertandingan.

Beberapa klub top Korea Selatan seperti Jeonbuk Hyundai, Ulsan Hyundai, dan Suwon Bluewings pernah menjadi tempatnya berkarier.

Prestasi individu Yeom Ki-hun juga tidak bisa diremehkan. Dia pernah meraih penghargaan sebagai Pemain Muda Terbaik K-League pada 2006.

Selain itu, dia juga pernah dinobatkan sebagai pemain terbaik dan top assist di kompetisi tersebut beberapa kali.

Editor : Heru Candriko
Bagikan

Berita Terkait
Terkini
KPU Pandarlih