HALONUSA - Viral di media sosial banyaknya anak-anak yang melakukan cuci darah di Rumah Sakit Cipto Mangunkusumo (RSCM) Jakarta mengundang perhatian massa.
Pihak RSCM membenarkan bahwa saat ini memang banyak anak-anak yang melakukan cuci darah di RSCM Jakarta.
Dokter spesialis anak RSCM Jakarta, Dr. dr. Eka Laksmi Hidayati mengungkapkan bahwa saat ini ada sekitar 60 pasien anak yang menjalani prosedur cuci darah di RSCM Jakarta.
Menurutnya, saat ini prosedur yang dilakukan oleh anak-anak tersebut adalah hemodialisis dan Continuous Ambulatory Peritoneal Dialysis (CAPD)."Kami tidak mengalami lonjakan [jumlah pasien anak], tapi memang kalau dilihat angkanya pasien-pasien kita cukup banyak, ya, karena di satu rumah sakit saja kami punya sekitar 60 anak yang harus menjalani cuci darah secara rutin," katanya dalam siaran langsung melalui akun Instagram resmi RSCM (@rscm.official), Kamis 25 Juli 2024.
"Namun 60 itu tidak semuanya hemodialisis dengan mesin, tapi juga melalui perut (CAPD). Jadi, mereka tidak datang ke rumah sakit setiap minggu, tetapi hanya kontrol setiap bulan," lanjutnya.
Menurut Dr. Eka, jumlah pasien anak yang melaksanakan prosedur hemodialisis adalah sekitar 30 orang. Sebagai informasi, hemodialisis adalah prosedur untuk membersihkan darah dari limbah-limbah hasil metabolisme tubuh alias "mencuci darah" sebagai pengganti ginjal. (*)
Editor : Halbert Chaniago