HALONUSA - Kecelakaan beruntun melibatkan 11 kendaraan di Tol Cipularang Km 86 Bandung arah Jakarta pada Rabu 10 Juli 2024 kemarin sekitar pukul 15.30 WIB.
Salah seorang korban selamat, Gunawan mengatakan bahwa ia sempat mendengar suara dentuman kencang sebelum kendaraannya ditabrak kendaraan lain yang berada di belakangnya.
"Kondisi jalan lagi macet, tiba-tiba ada suara keras tabrakan dari belakang. Terus berlanjut sampai akhirnya kendaraan saya juga kena tabrak," katanya seperti dilansir dari Detik.com.
Ia mengaku kaget saat kendaraannya diseruduk dari arah belakang. Namun, beruntung ia selamat dari kecelakaan tersebut.
Menurutnya, posisi kendaraannya terjepit oleh Bus PO Primajasa ke pembatas jalan yang berada di tengah Ruas Jalan Tol Cipularang.
"Alhamdulillah selamat, saya sendirian juga dari Bandung mau pulang ke Depok. Mobil saja ringsek, enggak nyangka bisa selamat. Soalnya mobil kejepit bus sama truk juga," tuturnya.Sebelumnya, Kepala Induk PJR Cipularang Kompol Joko Prihantono dalam keterangannya menyebutkan bahwa ada 3 orang korban luka-luka dalam kecelakaan tersebut.
"Kendaraan bus Primajasa nopol B-7198-ZX datang dari arah bandung menuju arah Jakarta, setibanya di TKP di jalan yang menikung dan menurun, diduga kurang antisipasi, kemudian menabrak delapan kendaraan yang berada di depannya," katanya.
Ia mengatakan, ada tiga orang yang terluka akibat kecelakaan tersebut. Ketiga korban sudah dibawa ke Rumah Sakit Abdul Radjak, Purwakarta, Jawa Barat.
Selain itu, polisi dan petugas Jasa Marga tengah mengevakuasi mobil-mobil yang terlibat kecelakaan ini. Petugas di lapangan tengah berupaya menormalkan kembali jalur yang tersendat.
Editor : Halbert Chaniago