HALONUSA - Kementerian Agama mengklaim bahwa pelaksanaan haji tahun 2024 lancar, meskipun ada beberapa kendala yang dialami.
Menteri Agama, Yaqud Kholil Qoumas menyatakan bahwa pihaknya akan melakukan evaluasi pada beberapa kendala-kendala yang terjadi.
"Jadi begini, semua kita akan evaluasi, tidak ada yang tidak kita evaluasi demi perbaikan layanan jemaah , itu poinnya," katanya.
"Apapun harus dievaluasi dan evaluasi itu harus berbasis pada data. Jadi termasuk katanya ac mati, di mana ac mati, kita akan segera evaluasi," lanjutnya.
Bahkan evaluasi ini juga dilakukan secara kontinyu di lapangan. Salah satu contoh permasalahan di lapangan misalnya ia mendapatkan aduan soal jemaah dari embarkasi KNO yang tidak mendapatkan tenda.
"Kita langsung eksekusi. Kita mintakan pada mashariq untuk tenda mereka kita pakai. Hari ini kita menggusur tendanya perusahaan mashariq untuk dipakai oleh jemaah kita. Alhamdulillah bisa," tuturnya."Ini kan evaluasi-evaluasi yang sifatnya responsif, tetapi ke depan supaya layanan jemaah lebih baik tentu butuh evaluasi yang lebih komprehensif," imbuhnya.
Ia juga menyambut baik kritik dan masukan yang diberikan beberapa pihak. Hal ini menurutnya dapat memberikan input bagi evaluasi yang lebih lengkap.
"Kita senang ada pengawasan, ada masukan, ada kritik, ada saran. Saya kira ujungnya adalah bagaimana jemaah merasakan kepuasan layanan dari pemerintah , jemaah bisa melaksanakan ibadah dengan baik dan nyaman dan tenang, pulang dengan membawa predikat haji mabrur," tutupnya. (*)
Editor : Halbert Chaniago