Pemprov DKI Akan Panggil Siswa yang Viral Ejek Anak Palestina

×

Pemprov DKI Akan Panggil Siswa yang Viral Ejek Anak Palestina

Bagikan berita
Plt Kepala Dinas Pendidikan DKI Jakarta Budi Awaluddin
Plt Kepala Dinas Pendidikan DKI Jakarta Budi Awaluddin

HALONUSA - Pemerintah Privinsi DKI Jakarta menyatakan akan mengumpulkan siswa SMPN 216 Jakarta untuk mengklarifikasi video viral ejekan terhadap anak Palestina.

"Sebenarnya sih kami sudah ada semua data-datanya. Memang nanti akan kita kumpulkan, kita fasilitasi lah mereka mengklarifikasi dan meminta maaf atas kejadian itu," kata Plt Kepala Dinas Pendidikan Jakarta, Budi Awaluddin kepada wartawan, Selasa 11 Juni 2024.

Budi meminta agar seluruh pelajar yang ada di video viral tersebut untuk meminta maaf kepada publik dan berjanji tidak mengulangi perbuatannya lagi.

"Jadi kan ini ternyata kan memang itu SMP yang lain juga ada kan gitu. Nah kita nanti coba fasilitasi memanggil mereka Disdik dan juga akan minta agar mereka juga minta maaf seperti itu," ujar Budi.

Budi menambahkan bahwa dari keterangan sekolah salah satu pelajar yang mengolok-olok anak-anak Palestina tersebut sudah memposting informasi terkait kronologis peristiwa tersebut di akun media sosial sekolah.

Pihak sekolah pun, kata Budi, sudah melakukan klarifikasi atas kejadian viral tersebut. Pihak sekolah juga mengatakan kejadian itu bukan berlokasi di sekolah.

Budi menyebutkan pihaknya akan semakin meningkatkan pengawasan dan pendidikan moral karakter serta etika kepada para pelajar di DKI Jakarta.

"Kejadian bukan di sekolah dan pada hari libur. 4 orang bukan siwa SMPN 216. Kami belum tau dari mana sekolah mereka (remaja lainnya dalam video). Kejadiannya bukan di sekolah dan dihari libur, kami akan menanamkan dan pembinaan penguatan karakter siswa kepada seluruh sekolah," katanya.

Sebelumnya, viral di media sosial, sekelompok ABG perempuan tingkat SMP yang sedang makan di sebuah restoran cepat saji sambil mengolok-ngolok penderitaan anak Palestina. Video tersebut viral di media sosial Twitter atau X @kegblgnunfaedh.

Kelompok remaja perempuan tersebut makan di sebuah restoran cepat saji yang tengah diboikot karena peperangan Israel dengan Palestina.

Editor : Halbert Chaniago
Bagikan

Berita Terkait
Terkini
KPU Gubernur