Pinjaman KUR di Bank BRI, Mandiri dan BNI Ditolak, Padahal Persyaratan Lengkap, Kenapa?

×

Pinjaman KUR di Bank BRI, Mandiri dan BNI Ditolak, Padahal Persyaratan Lengkap, Kenapa?

Bagikan berita
Pinjaman KUR di Bank BRI, Mandiri dan BNI Ditolak, Padahal Persyaratan Lengkap, Kenapa?
Pinjaman KUR di Bank BRI, Mandiri dan BNI Ditolak, Padahal Persyaratan Lengkap, Kenapa?

HALONUSA - Pengajuan pinjaman Kredit Usaha Rakyat (KUR) terkenal sangat susah untuk ditembus. Karena cukup banyak permasalahan yang muncul.

Banyak calon nasabah baik di Bank BRI, Mandiri, BNI atau Lembaga Keuangan lainnya mengeluh tidak bisa mendapatkan pinjaman KUR tersebut.

Padahal, mereka sudah memenuhi persyaratan dan bahkan tidak memiliki permasalahan hitang di Bank atau Lembaga Keuangan lainnya.

Tentunya, hal ini menjadi pertanyaan bagi banyak nasabah. Karena pinjaman yang selalu ditolak, padahal tidak memiliki permasalahan dan persyaratan sudah dilengkapi.

Nah, bagi kamu yang pernah mengalami hal yang sama, bisa menyimak artikel ini hingga selesai. Karena di dalam artikel ini juga terdapat solusi dari permasalahan tersebut.

Dilansir dari chanel Youtube Evan Al Zaed, dinyatakan bahwa ada seorang calon nasabah yang pengajuan pinjaman KURnya ditolak oleh Bank, padahal BI Checkingnya aman dan semua syarat sudah terpenuhi, bahkan, ia tidak pernah mengajukan pinjaman sebelumnya.

Menurut narator di dalam video tersebut, pihak Bank menolak pengajuan pinjaman KUR calon nasabah itu karena memang belum pernah melakukan peminjaman sebelumnya.

Karena belum adanya catatan kredit seorang calon nasabah tersebut, maka Bank menjadi ragu untuk memberikan pinjaman.

Alasan lainnya menurutnya karena lokasi tempat tinggal calon nasabah tersebut sudah diblack list oleh pihak Bank, sehingga warga yang berada di lokasi tersebut tidak bisa lagi mengajukan pinjaman di Bank.

Hal tersebut terjadi karena cukup banyak warga di daerah tersebut banyak yang macet dalam pembayaran pinjaman sebelumnya.

Editor : Halbert Chaniago
Bagikan

Berita Terkait
Terkini
KPU Pandarlih