Terungkap, Segini Bayaran Febri Diansyah Jadi Pengacara SYL

×

Terungkap, Segini Bayaran Febri Diansyah Jadi Pengacara SYL

Bagikan berita
Febri Diansyah
Febri Diansyah

"Rp 3,1 miliar sudah diterima?" tanya hakim.

"Sudah," jawab Febri.

"Apakah saudara tahu itu uang pribadi atau Kementan?" tanya hakim.

"Uang pribadi Yang Mulia," jawab Febri.

Febri Diansyah, dicecar hakim soal alasan mundur dari tim pengacara mantan Menteri Pertanian Syahrul Yasin Limpo (SYL). Febri mengaku mundur karena pernah diperiksa KPK dan dicegah ke luar negeri (LN).

Mulanya, Febri mengatakan tak lagi menjadi pengacara SYL sejak pertengahan November 2023. Febri mengaku menyampaikan ke SYL jika dirinya dicegah ke luar negeri sebelum akhirnya ada pencabutan kuasa sebagai pengacara.

"Kapan sejak kapan saudara benar-benar putus hubungan kerja sebagai pengacara dengan para terdakwa ini?" tanya hakim ke Febri yang menjadi saksi dalam persidangan di Pengadilan Tipikor Jakarta Pusat, Senin (3/6/2024).

"Pada sekitar pertengahan November seingat saya," jawab Febri.

"Pertengahan November 2023?" tanya hakim.

"2023, pertengahan November 2023 ada pencabutan surat kuasa dari Pak Syahrul pada saat itu," jawab Febri.

Editor : Halbert Chaniago
Bagikan

Berita Terkait
Terkini
KPU Pandarlih