Yaitu terkait nominal pengajuan (plafon) KTA Permata Bank dari Rp2-300 juta dengan jangka waktu pelunasan (tenor) mulai 3-60 bulan, berikut beberapa aturan lainnya.
1. WNI yang ada KTP
2. NPWP (pinjaman di atas Rp50 juta)
3. Usia 21-65 saat kredit lunas
4. Gaji min Rp3 juta
5. Domisili sesuai cakupan6. Harus pakai asuransi atau jika meninggal dunia akan dilimpahkan ke ahli waris
Cara Pengajuan KTA Permata Bank
Seperti yang sudah dijelaskan sebelumnya, bahwa untuk pengajuan KTA Permata Bank, debitur harus memiliki rekening Permata Bank dengan pembuatan secara offline.
Jadi buat rekening saja yang offline, sementara metode pengajuannya bisa online melalui aplikasi PermataMobileX. Simak tahapan lengkapnya dari Kurniawan Albukhori tersebut.
Pertama setelah download aplikasi PermataMobileX, langsung saja buka dan login serta masuk ke menu PermataStore hingga klik opsi KTA. Kedua, pilih produk yang diinginkan sesuai petunjuk.
Editor : Fathia HR